JULANG NGADEG PENYARANG, mungkin
masih terdengar asing bagi kita. Apasih JULANG NGADEG, dimana itu JULANG NGADEG
PENYARANG, apa kerenya sih disana. Untuk menjawab pertanyaan itu disini akan
kami utarakan dan ulas mengenai JULANG NGADEG PENYARANG
JULANG NGADEG PENYARANG merupakan tempat wisata
baru di daerah penyarang, tepatnya di desa penyarang, kecapamatan sidareja,
kabupatenya Cilacap Profinsi Jawa Tengah dan tentunya hanya ada di bumi indah
pertiwi kita yaitu INDONESIA. Tempatnya berada cukup mudah untuk dicari yaitu
dekat dengan perumahan Sidareja atau sering disebut oleh warga sekitar sebagai
daerah KUNCI. Apabila kita dari arah stasiun SIDAREJA, kita tinggal mengikuti
arah lurus saja menuju dalam pasar yang ada tepat didepan stasiun (Pasar
Setuan). Dari situ kita tinggal mengikuti jalan yang tidak begitu jauh dan juga
disana telah disediakan banyak PLANG atau penunjuk arah untuk memudahkan para
pengunjung agar tidak tersesat.
Disini kita disuguhkan dengan pemandangan
yang sangat indah dan suasana tenang membuat hati kita pun terasa begitu tenang
dan tentram seolah semua beban dalam pundak kita menghilang. Banyak warung dan
juga para warga sekitar yang ramah untuk diajak mengobrol ataupun diajak
tertawa bersama membuat kita seolah ingin menetap disana.
Bahasa jawa yang khas menunjukan
keaslian daerah ini dan juga mengisaratkan bahwa tidak perlu nerlibur keluar
negeri untuk mengakhiri akhir pecan anda, Karena di bumi indah pertiwi kita
juga terdapat pemandangan yang begitu sempurna yang dapat mengalahkan keindahan
dari mancanegara.
Sekian yang dapat kami ulas dari
JULANG NGADEG PENYARANG, semoga dapat bermanfaat bagi kita semua. Teruslah
budayakan dan rawatlah bumi pertiwi INDONESIA kita ini agar semakin indah dan
dikenal bagi siapa saja, Terimakasih